Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) MA Muhammadiyah 1 Kota Malang, kembali menggelar kegiatan yang inspiratif, yaitu pelatihan hidroponik bagi anggota IPM. Ustadz Arif, kepala Madrasah, menyatakan bahwa pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan skill siswa di bidang lingkungan dalam hal hidroponik serta wawasan urban farming yang dapat dilakukan siapapun dengan mudah dan memiliki unsur kewirausahaan. Sehingga secara tidak langsung dapat melatih kemandirian yang berkaitan erat dengan kepemimpinan.
Ustadz Arif menandaskan, pentingnya pelatihan ini bagi anggota IPM Mamumtaza, terlebih lagi narasumber yang dihadirkan adalah ahlinya yaitu dosen Fakultas Pertanian Peternakan Universitas Muhammadiyah Malang (FPP UMM) jurusan perikanan, Riza Rahman Hakim, S.Psi, M.Sc. materi yang disampaikan tentang wawasan tanaman hidroponik beserta praktiknya.

Dijelaskan ustadz Arif kegiatan ini diinisiasi oleh bidang Lingkungan dan Kesehatan Remaja (LKR) IPM Mamumtaza, untuk menambah kepedulian pelajar mamumtaza terhadap lingkungannya dan menumbuhkan jiwa kewirausahaan melalui tanaman hidroponik ini.
Ustadz Arif menyebutkan kegiatan ini akan berlanjut melalui bimbingan jarak jauh sehingga dapat menjadi awal yang baik untuk menyambut tahun ajaran baru 2021-2022, dimana PR IPM Mamumtaza Malang di bulan Juli mendatang akan mengadakan serangkaian kegiatan awal tahun ajaran baru.
“Kami pesan kepada peserta agar jangan lupa bahagia, cara untuk bahagia salah satunya adalah melalui menjaga lingkungan dan tanaman. Mamumtaza Malang dikenal sebagai madrasah yang sangat memerhatikan lingkungan, keindahan, dan kenyamanan belajar di sekitar madrasah. Sehingga suasana belajar dapat menjadi aman, nyaman dan berjalan dengan baik,” tuturnya di akhir sambutan.