MAMUMTAZA MALANG-Selamat, itulah kata yang banyak diucapkan dan di tuliskan untuk siswa-siswa MA Muhammadiyah 1 Malang populer disebut Mamumtaza yang lolos dan diterima masuk perguruan tinggi negeri favorit di Malang usai pengumuman SNBT PMB Selasa, (20/6).
Kepala madrasah, Syaiful Arif, S.Ag, mengucapkan selamat kepada sebelas siswa yang diterima masuk PTN melalui jalur UTBK atau SNBT baik di UIN, UB maupun UM. demikian juga yang telah diterima jalur prestasi meski di PT swasta.
Ustadz Arif juga mengucapkan terima kasih kepada bapak-ibu yang membimbing dan mengantarkan siswa hingga bisa lulus. Ucapan selamat juga diberikan oleh Ketua Majelis Dikdasmen PWM Jawa Timur, Dr. Khozin, M.Si.
Ustadz Khozin menjelaskan bahkan banyaknya siswa yang diterima masuk PTN dapat dijadikan sebagai branding madrasah dan meningkatkan kepercayaan masyarakat bahwa Mamumtaza sangat memperhatikan dan bersungguh dalam mempersiapkan siswa dalam studi lanjut ke perguruan tinggi negeri.
Sementara itu, Waka Kurikulum Nadia Afidati, M.Pd menjelaskan bahwa setelah lebih dari satu bulan tes serentak secara nasional jalur SNBT akhirnya 11 siswa dinyatakan lulus dan diterima di UIN Maliki, Universitas Brawijaya dan Universitas Negeri Malang.
Mereka adalah Rohim Aminullah (jurusan bahasa), diterima Universitas Islam Negeri Malang jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial. Aisyah Salsabila Aziz (jurusan IPA) diterima Universitas Negeri Malang Psikologi. Putri Wulandari diterima di Universitas Brawijaya jurusan Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan.
Berikutnya Rizkina Amanda Putri diterima di Universitas Islam Negeri Malang jurusan Farmasi. Ahmad Fauzan Ar-Rafi’I diterima Universitas Negeri Malang jurusan Matematika. Ardyka Pramadhanta jurusan teknik arsitektur di Universitas Islam Negeri Malang.
Disusul Alkindi Mufti Sultan (jurusan IPS) diterima Universitas Negeri Malang Pendidikan Administrasi Perkantoran. Amanda Tria Wahyu Anggraeni diterima di Universitas Negeri Malang jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia. Himmah Faizah Sakinah diterima Universitas Negeri Malang jurusan Pendidikan Luar Biasa.
Disusul Nabiilah Raihaanah Abdi R diterima di Universitas Brawijaya jurusan Pendidikan Bahasa Inggris. Rizka Aliyya Poetri diterima Universitas Brawijaya jurusan Pendidikan Bahasa Inggris.
Kata Nadia menyebutkan lebih bahagia lagi karena sebelumnya belasan siswa telah di terima melalui jalur Prestasi (SNBP) baik negeri maupun swasta. Masih ada beberapa siswa menunggu hasil seleksi melalui jalur SPANPTKIN bahkan jalur mandiri.
Nadia mentargetkan bahwa siswa lulusan pada tahun pelajaran 2022-2023 yang berjumlah 64 dapat masuk PT bisa mencapai lebih dari 75 persen. Oleh karena itu, himbauan untuk masyarakat mumpung masih di buka kesempatan di gelombang 3 untuk mendaftar siswa-siswi kelas 9 di Mamumtaza Malang, Jl. Baiduri Sepah No 27 Tlogomas Kota Malang telp 082132323646. (rilis: slamet riadi/editor: doni osmon)